JAKARTA - Setelah diberi kesempatan menjenguk Abdul Qodir Jaelani (13) alias Dul di Ruang ICCU, Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan, Rabu (11/9/2013) sore, Pipik Dian Irawati Popon mengultimatum para pengguna 'social media'.
Istri mendiang Jeffry Al Buchori alias Ustad Jeffry atau Uje tersebut meminta 'penggila' dunia maya supaya tak menjadikan Dul, atau siapapun juga, sebagai lelucon. Pipik mengaku prihatin ketika tahu ada banyak lelucon terkait kecelakaan Dul.
"Saya sayangkan lelucon-lelucon itu," kata Pipik di Lobi RSPI, Rabu sore. Tanpa disengaja, Pipik yang juga kerap memanfaatkan dunia maya dan 'social media' ini sering melihat lelucon soal Dul. Bukannya senang, Pipik justru terganggu.
"Semua orang menjadikannya sebagai parodi. Ini tidak lucu," tegas Pipik. Bagi Pipik, kecelakaan yang menimpa Dul hingga menyebabkan enam korban jiwa dan sepuluh luka berat ini tidak diinginkan semua orang.
Sejak kecelakaan yang terjadi di Ruas Tol Jagorawi Km 8+200, Cibubur, Jakarta Timur, terekspos luas ke media massa, muncul gambar-gambar rekaan yang dianggap lucu, tetapi menyudutkan Dul dan keluarganya.
Wajah aktor Rano Karno, Cornelia Agatha dan Maudy Koesnadi yang begitu populer di sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' itu kerap direka-reka para pengguna 'social media'. Nama Doel dan Dul kemudian dikaitkan dengan kecelakaan maut itu.
"Tolong ya, jangan bikin seperti itu. Rasakan yang orang lain rasakan, dan doakan yang terbaik buat semua," pesan perempuan cantik berkerudung yang belakangan ini coba-coba bernyanyi.