Kamis, 08 Desember 2011

Cara memasang icon/gambar didepan judul posting

1. Masukke dashboard > Design > Edit HTML/template.
2. Klik/centang "Expand Widget Templates".
3. Cari kode/tag berikut:
    <b:if cond='data:post.url'>
4. Kemudian lihat selengkapnya hingga bagian tag-tag berikut:
    <b:if cond='data:post.url'>
    <a expr:href='data:post.url'><data:post.title/></a>
    <b:else/>
    <data:post.title/>
    </b:if>
    Tag-tag diatas adalah yang mengatur bagian judul posting, baik url maupun isi judul (title) posting.
5. Copy kode HTML-gambar di bawah ini:
    <img src="URL-GAMBAR/ICON" />
6. Letakkan/sisipkan kode di antara <a expr:href='data:post.url'> dan <data:post.title/>.

Note: 
a) Setiap template memiliki aturan CSS posisi dan tampilan gambar di dalam posting yang berbeda-beda; pada umumnya dalam hal border, margin dan padding. Hasilnya, bisa saja gambar tidak sejajar dengan judul. So, saya akan masukkan styling berikut agar gambar memiliki aturan khusus dan tidak menggunakan aturan umum yang dibawa oleh template dan selanjutnya lebih baik copy dan gunakan kode berikut:
<img src="URL-GAMBAR/ICON" style="border:0;padding:0;margin-right:10px" />
Anda dapat mengubah nilai 10 pada margin-right untuk menentukan jarak antara gambar/icon dengan judul posting. Tambahkan pula styling yang lain jika dibutuhkan.
b) Sebelum memasukkan url gambar dan seluruh tag gambar di dalam template, sesuaikan dahulu ukuran gambar dengan judul posting, baik dalam hal pemilihan warna icon maupun tinggi dan lebar icon. Edit gambar terlebih dahulu sebelum diupload. Hal ini ditujukan agar gambar memiliki kesesuaian dengan judul posting dan. Jangan sampai gambar terlalu besar/kecil.

7. Setelah semua beres, masukkan tag HTML gambar seperti cara yang telah ditunjukkan di atas. Contoh:
    <b:if cond='data:post.url'>
    <a expr:href='data:post.url'><img src="URL-GAMBAR/ICON" style="border:0;padding:0;margin-right:10px" /><data:post.title/></a>
    <b:else/>
    <data:post.title/>
    </b:if>
8. Preview terlebih dahulu, jika sudah beres, save template.
9. Selesai
Powered by Blogger